
Memberikan ucapan selamat ulang tahun untuk orang spesial suami tercinta adalah kado paling sederhana yang bisa diberikan. Meskipun sederhana, tetapi kado berupa ucapan harganya tak kan ternilai. Apalagi, diberikan oleh seorang istri yang akan membawa keberkahan di setiap langkah suaminya.
Perayaan ulang tahun suami tercinta ini merupakan momen seorang istri untuk menunjukkan rasa syukur, rasa cinta, dan rasa bahagianya memiliki orang yang dicintainya.
Ucapan Selamat Ulang Tahun Islami untuk Suami
Memilih ucapan selamat ulang tahun islami untuk suami haruslah tepat. Jadi, bukan hanya sekedar ucapan selamat ulang tahun saja, tetapi juga harus berasal dari hati Anda serta doa-doa kepada Allah SWT agar suami Anda selalu sehat, bahagia, dan sukses.
Dibawah ini kami telah menuliskan contoh-contoh ucapan selamat ulang tahun islami untuk suami yang bisa Anda gunakan.
Selamat ulang tahun, suamiku tercinta! Aku selalu berdoa semoga Allah selalu memberikanmu kebahagiaan, keharmonisan, dan kemakmuran di umur yang baru ini.
Tak pernah ada cinta seindah kasih sayang yang kamu berikan padaku. Meski aku mulai menua, tapi terima kasih selalu membuatku merasa terus bersinar setiap harinya. Semoga selalu dilancarkan rejekinya, Ayah!
Barakallah usianya, Ayah!
My beloved husband, barakallah usia yang ke-30 tahun ini. Berharap Allah selalu memberikan keberkahan setiap harinya dalam keluarga kecil kita ini. Aamiin Ya Rabbal Alamin.
Selamat bertambah usianya sayang. 10 tahun kita menjalani kehidupan bersama. Alhamdulillah, sedikitpun tidak pernah kamu merubah perlakuanmu padaku. Semoga apa yang kamu lakukan selalu diridhoi oleh Allah.
Semoga Allah memberkahi usiamu tahun ini dan seterusnya, Aamiin! Selamat ulang tahun sayang!
Tidak ada lagi cinta yang indah di dunia ini selain kamu. Kamu yang pertama dan terakhir. Semoga Allah memberikan kita takdir seperti itu ya suamiku. Hbd suami!
Happy birthday, suamiku! Semoga cahaya Al-Qur’an senantiasa selalu hadir dalam kehidupanmu dan juga rumah tangga kita.
Memiliki kamu di hidupku adalah anugerah terbesar yang Allah berikan untukku. Terimakasih sudah hadir di sisiku sampai detik ini, Sayang! I love you and happy birthday!
Barakallah fii umrik suamiku tersayang! Aku beruntung dipinang untuk menjadi istrimu. Semoga Allah selalu jaga hubungan kita ini sampai kapan pun.
Dengan izin Allah akhirnya kita ditakdirkan untuk bersama. Dengan izin Allah pula kamu diberikan usia hingga hari ini. Barakallah fii umrik suamiku tercinta!
Happy birthday, sayang! Kita usahakan terus ya mimpi-mimpi itu. Aku percaya that our dreams will come true. I love you and I miss you. Semoga ga LDM lagi!
Jika aku diberikan kesempatan untuk memilih siapa pendampingku di akhirat nanti, aku akan tetap memilih suamiku yang soleh ini. Semoga makin soleh dan terus soleh, Aamiin! Semoga berkah usianya!
Selamat bertambah usia sayang! Allah itu tidak tidur. Apapun yang kita alami saat ini adalah bagian dari rencana Allah. Kita harus percaya rencana Allah lebih indah daripada rencana manusia, bahkan seperfect apapun manusia itu. Tetap kuat ya suamiku!
Selamat ulang tahun, Beb! Semoga cepat sembuh dan cepat pulang, biar bisa kumpul-kumpul lagi di rumah ini bareng keluarga kecil kita. Ayo, kita berjuang sama-sama untuk sembuh! I love you, my love!
Selamat ulang tahun, Papa (nama anak)! Semoga Allah selalu mengikat kamu dan aku dalam cinta dan iman yang abadi selamanya sampai maut memisahkan.
Di usiamu yang sudah memasuki kepala tiga ini, aku hanya berharap agar hari-harimu selalu dipenuhi dengan sukacita dan kenangan-kenangan yang sangat indah.
Ucapan Selamat Ulang Tahun untuk Orang Spesial Suami Beragama Kristen
Sementara itu, bila Anda adalah umat kristiani, kami juga memiliki contoh-contoh ucapan selamat ulang tahun untuk orang spesial suami beragama kristen loh. Anda bisa sesuaikan dengan panggilan sayang ke suami masing-masing ya agar lebih romantis.
Today, aku hanya berharap agar suamiku yang ganteng ini selalu dikelilingi oleh cinta Tuhan dan juga cinta orang-orang sekitarnya. Selamat ulang tahun, suamiku!
Terimakasih sudah menjadi sahabat sekaligus suami yang luar biasa bagi aku. Selamat ulang tahun, ayah! Doaku pada Tuhan selalu sama setiap harinya.
Setahun sudah ku lalui bersamamu. Tanpa nama Tuhan, kita bukanlah siapa-siapa. Mari kita sama-sama mengirimkan cinta pada Tuhan yang telah melahirkan kita di dunia ini. Termasuk melahirkan kamu, suamiku yang sangat kucintai.
Happy birthday, sayang! Aku selalu berdoa pada Tuhan agar kamu selalu diberkati dalam hal apapun. Berharap kamu selalu diberikan kesehatan, kebahagiaan, dan kesuksesan. Tuhan tahu apa yang kita butuhkan, maka mintalah pada Tuhan.
Percayalah, dengan nama Tuhan hanya kamu yang selalu kusebut dalam doaku. Aku berharap suamiku dipermudah dalam segala hal. Selamat bertambah usia, pak!
Selamat ulang tahun dan semoga yang terbaik untukmu. Tuhan memberkati!
Terus bertumbuh hingga usia 31 tahun ini adalah bentuk cinta dan kasih Tuhan kepada kamu suamiku. Semoga usia yang baru ini, semakin kuat dan kasih yang kamu berikan pada Tuhan!
Tuhan merancang segala sesuatunya tanpa alasan. Termasuk mempertemukan kamu dengan aku. Terimakasih suamiku sudah memperlakukanku lebih baik dari tahun ke tahun. Selamat bertambah usia!
Happy birthday suamiku, Tuhan memberkatimu selalu!
Hbd suamiku! Berharap semoga Tuhan selalu tersenyum padamu dan diberkati dalam semua hal.
Semoga tahun ini Tuhan memberkatimu dengan harta yang berlimpah, kebahagiaan yang tiada tara, dan kesehatan yang sempurna. I love you, my husband!
Kamu tahu apa yang terjadi hari ini? Rasanya taman surga sedang turun untuk merayakan orang yang sedang berulang tahun di hari, yaitu my husband. Semoga nama Tuhan selalu ada dalam hati kita selamanya.
Apapun yang kamu alami adalah bentuk cinta dan kasih Tuhan pada kita. Tuhan akan segera menghapuskan semua penderitaan dalam hidupmu dan percayalah sukacinta itu akan segera datang. Ingat, Tuhan membawa kamu ke dunia ini tentu ada maksud dan tujuannya. Tetap kuat ya suamiku dan selamat berulang tahun!
Itulah contoh-contoh ucapan selamat ulang tahun untuk orang spesial suami tercinta, baik itu yang beragama islam maupun kristen. Jangan lupa untuk merayakan momen spesial ini bersama suami dengan memberikan rangkaian bunga dari Athaya Florist.
Ada banyak pilihan rangkaian bunga dari Athaya Florist, mulai dari buket bunga, papan bunga, hingga bloom box. Jika Anda berada di wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, Depok, Bekasi, Karawang, Sukabumi, dan Bandung, kami siap melakukan pengiriman segera. Yuk, order sekarang!