fungsi tangkai bunga

Kebanyakan diantara kita mungkin hanya berfokus pada bagian yang menonjol dari sebuah objek, termasuk bunga. Alhasil, tangkai bunga pun jarang dilihat padahal ia fungsi tangkai bunga sangatlah penting untuk membuat bunga tumbuh dengan baik dan indah. 

Tangkai bunga adalah bagian tumbuh yang menjadi penghubung antara bunga dengan batang/ cabangnya. Meski hanya berbentuk lurus atau bengkok, tangkai bunga juga memiliki peran penting loh dalam memengaruhi nilai estetika tanaman. 

Fungsi Tangkai Bunga

Mengingat fungsinya yang sangat krusial bagi tanaman, berikut kami berikan penjelasan 3 fungsi tangkai bunga yang jarang diketahui orang. 

1. Menopang bunga

Pertama, kita tahu bahwa tangkai bunga menjadi penopang atau pendukung bagian bunga lainnya agar tidak jatuh sekaligus mempermudah proses penyerbukan. 

Apabila bunga memiliki tangkai yang kuat, artinya bunga mendapatkan penopang yang baik. Nah, terutama untuk bunga yang berukuran cukup besar dan memiliki banyak mahkota. Dengan tangkai yang tidak kokoh, tentu bunga tidak dapat tumbuh dengan baik, termasuk pertumbuhan bunga dan biji juga ikut terhambat. 

2. Sebagai alat transportasi nutrisi

Sejak sekolah dasar, mungkin Anda sudah sering mendengarkan istilah xilem dan floem bukan? Xilem adalah jaringan pembuluh kayu yang berfungsi untuk mengangkut air dan mineral dari dalam tanah ke bunga. 

Sementara itu, floem sebagai jaringan pembuluh tapis yang berperan untuk mengangkut makanan hasil fotosintesis dari daun ke bunga. Nah, jalannya air dan nutrisi ini difasilitasi oleh tangkai bunga. Itu sebabnya, pertumbuhan yang sehat dari bunga juga tergantung pada tangkai bunga sebagai alat transportasi nutrisinya. 

3. Membantu proses penyerbukan

Tangkai bunga memang tidak secara langsung membantu proses penyerbukan. Melainkan, membantu mengangkat bunga dari tanah yang membuatnya lebih mudah terlihat oleh serangga penyerbuk seperti kupu-kupu dan lebah. 

Dengan posisinya yang lebih tinggi ini maka juga mempermudah proses penyebaran serbuk sari pada bunga yang penyerbukannya memang dibantu oleh angin. Selain itu, tangkai bunga juga membantu penyerbukan dengan cara membawa serbuk sari dari stamen (kepala benang sari) ke pistil (kepala putik).

Itulah fungsi tangkai bunga yang ternyata tidak hanya berperan penting dalam menopang bunga. Apakah Anda juga ingin memiliki bunga di rumah sebagai hiasan ruangan? Kami memiliki bunga meja yang sangat cantik dan indah dengan berbagai jenis bunga yang bisa direquest sesuai keinginan klien kami. 

Pilihan bunga yang kami sediakan di Athaya Florist dapat digunakan untuk merayakan momen spesial dalam hidup Anda, seperti lebaran, natal, ulang tahun, pernikahan, imlek, dan perayaan penting lainnya. 

Tidak hanya bunga meja, juga ada bunga papan, buket bunga, bunga imlek, bunga krans, bunga salib, buket uang, buket balon, bunga artificial, basket flower, standing flower, box bloom flower, hampers, parcel, dan masih banyak hadiah/ kado yang kami jual untuk merayakan momen bahagia Anda. Temukan kado/ hadiah favorit Anda hanya di Athaya Florist!

Leave A Comment

Produk Pilihan
  • nira-rangkaian-bunga-pussy-willow-bunga-dari-athaya-yang-menambah-nuansa-tahun-baru-imlek-jadi-lebih-berkesan
    Nira

    Original price was: Rp 1.800.000.Current price is: Rp 1.500.000.

  • dariana-danica-dekorasi-bunga-pernikahan-dari-athaya-yang-dikerjakan-oleh-tenaga-profesional-berkualitas-tepat-waktu-dengan-pelayanan-24-jam
    Dariana

  • emberly-buket-bunga-dari-athaya-yang-dirangkai-dengan-bunga-segar-dan-pilihan
    Emberly

    Original price was: Rp 800.000.Current price is: Rp 650.000.

Produk Favorit
Hand Bouquet
Standing Flower
Bunga Meja