Cara Membujuk Pacar yang Marah Setelah Bertengkar

Perbedaan pendapat dalam hubungan adalah hal yang wajar. Namun, bila Anda tetap mempertahankan ego dan tidak ingin menerima pendapatnya, justru inilah yang akan memicu pertengkaran dan membuat pacar marah. Dalam menghadapi situasi ini tidaklah mudah, maka dari itu Anda harus mencari tahu bagaimana cara membujuk pacar yang marah.

Cara Membujuk Pacar yang Marah

Meski pasang surut dalam hubungan asmara itu wajar, Anda tidak boleh membiarkan pacar marah hingga berhari-hari. Jika Anda tidak membujuknya segera, bisa jadi sang pacar menganggap bahwa Anda hanya tidak serius dan hanya ingin mempermainkan hatinya. 

Terlepas dari apapun masalah yang sedang membuatnya marah, ada harus tetap memperbaiki moodnya kembali. Nah, berikut adalah cara membujuk pacar yang marah lewat chat

1. Mengakui kesalahan

Mengakui kesalahan Anda adalah langkah pertama yang paling tepat untuk membuat pasangan meredam amarahnya. Bertanggungjawab atas tindakan atau kata-kata yang telah diperbuat sangatlah membantu Anda dalam memperbaiki hubungan dengannya.

Di samping itu, ini juga merupakan tanda kepedulian Anda dengan perasaannya dan tidak mengabaikan apa yang sedang terjadi antara Anda dan pasangan. 

Tidak harus bertemu secara langsung, Anda bisa segera mengakui kesalahan cukup melalui pesan teks. Tentu saja ini juga berlaku bagi Anda yang sedang mencari cara membujuk pacar LDR yang marah lewat chat​.

2. Cukup dengarkan dengan sabar

Dalam berbagai situasi, yang harus Anda lakukan untuk membuat pasangan agar tidak marah lagi adalah duduk dengan diam dan dengarkan unek-uneknya. Ini adalah salah satu cara efektif untuk menangani masalah dalam hubungan asmara. 

Biarkan ia mencurahkan seluruh isi hati-hatinya daripada harus bertengkar kembali. Tentu saja, cara ini lama kelamaan akan membuatnya merasa lebih baik dan akhirnya memberikan senyuman manisnya untuk Anda. 

3. Meminta maaf

Meminta maaf, salah satu cara untuk mengakui kesalahan Anda. Meski Anda tidak bersalah, tetaplah menunjukkan sikap rendah hati pada pasangan dengan meminta maaf. Maka dari itu, jangan pernah ragu untuk meminta maaf dengan tulus.

Namun, jikalau memang Anda yang berbuat salah, tetap akui kesalahan dan jangan mencari alasan lain apalagi sampai menyalahkan orang lain. Dengan permintaan maaf yang tulus, maka pasangan akan menilai bahwa kamu adalah orang yang sangat bertanggung jawab dan bersedia memperbaiki kesalahan. 

4. Ucapkan kata-kata manis

Semua pasangan sangat senang dan bahagia ketika mendengar kata-kata manis dan romantis dari pasangannya, bahkan saat marah sekalipun. Dengan kata-kata romantis, setidaknya akan membuat pasangan kembali tersenyum. 

Dengan memberikan kata-kata manis ini, akan menjadi bukti bahwa Anda telah melupakan pertengkaran tadi dan berusaha memulihkan hubungan kembali. Cara ini cukup ampuh loh untuk Anda yang ingin tahu cara membujuk pacar LDR yang marah. 

5. Memberikan kasih sayang lewat hadiah

Nah, cara terakhir yang bisa dilakukan untuk membujuk pacar yang sedang marah adalah memberikannya kasih sayang lewat hadiah. Hadiah ini akan membangkitkan kembali semangatnya sekaligus meluluhkan hatinya. 

Selain memberikan kata-kata manis dan pujian, Anda juga bisa tunjukkan kasih sayang dengan memberikan hadiah seperti rangkaian bunga dari Athaya Florist. 

Berikan bunga ini sebagai ucapan permintaan maaf atas kesalahan Anda. Tak sampai 1 jam, bisa jadi pasangan langsung memaafkan Anda bukan? Karena bunga biasanya sangat ampuh untuk menyenangkan hati pasangan. Yuk, order sekarang bunga permintaan maaf Anda di Athaya Florist!

Leave A Comment

Produk Pilihan
  • angela-papan-bunga-duka-cita-monochrome-dari-athaya-dengan-desain-ucapan-turut-berduka-cita-yang-dapat-disesuaikan-dan-rangkaian-bunga-segar
    Angela

    Original price was: Rp 1.000.000.Current price is: Rp 750.000.

  • fanny-bunga-papan-paper-flower-berbentuk-linkgaran-dari-athaya-dengan-ucapan-yang-dapat-disesuaikan-dengan-permintaan
    Fanny

    Original price was: Rp 900.000.Current price is: Rp 750.000.

  • anastasia-adalah-bunga-meja-dari-athaya-dengan-rangkaian-bunga-tulip-anggrek-cymbidium--krisan-import-mawar-merah-mawar-pink-snapdragon-baby-breath-dan-casablanca
    Anastasia

    Original price was: Rp 2.800.000.Current price is: Rp 2.500.000.

Produk Favorit
Hand Bouquet
Standing Flower
Bunga Meja